NATA SATU

Dibalut Romantis dan Fantasi, Inilah Sinopsis Love Song for Illusion yang Bikin Jatuh Hati!

Cinta, intrik kerajaan, dan kutukan misterius! Jelajahi kisah menarik Love Song for Illusion yang tak terlupakan. Ditonton, pasti kecanduan!
Sinopsis Love Song for Illusion yang Bikin Jatuh Hati

Natasatu.online - Cinta, intrik kerajaan, dan kutukan misterius! Jelajahi kisah menarik Love Song for Illusion yang tak terlupakan. Ditonton, pasti kecanduan!

Drama Korea penuh isnpirasi, Love Song for Illusion, menyajikan kisah cinta yang memikat di awal tahun 2024. Dibintangi oleh Park Ji Hoon dan Hong Ye Ji, drama produksi KBS2 ini mengambil inspirasi dari Webtoon karya Ban Ji Woon berjudul Fantasy Sonata.

Disutradarai oleh Lee Jung Sub, Love Song for Illusion memadukan elemen romantis, sejarah, dan fantasi dalam satu paket seru.

Cerita Love Song for Illusion mengisahkan seorang putra mahkota dengan kepribadian ganda dan seorang gadis yang semula berencana membunuhnya, namun akhirnya terjebak dalam belenggu cinta.

Ingin tahu lebih banyak? Berikut sinopsis lengkapnya!

Sinopsis Love Song for Illusion

Love Song for Illusion mengisahkan tentang Putra Mahkota Sajo Hyun (diperankan oleh Park Ji Hoon), yang memiliki dua sisi kepribadian yang kontras.

Pertama, ada Sajo Hyun, yang menjalani kehidupan ganda sebagai perancang busana di toko butik, sembari merahasiakan identitasnya sebagai putra mahkota. Kenangan pahit dari ayahnya, seorang raja tegas dan suka menindas, tidak pernah lepas dari pikirannya. Saat kecil, Sajo Hyun sering mengalami perlakuan tidak adil dari sang ayah.

Sisi lainnya adalah Ak Hee (diperankan oleh Park Ji Hoon), pria menawan yang menyimpan kutukan—rasa sakit luar biasa saat menyentuh orang lain. Meskipun mampu membuat hati orang lain terpikat, Ak Hee harus hidup dengan beban kutukan tersebut.

Keduanya sepakat untuk bertukar tubuh dan kepribadian setiap tiga hari.

Sementara itu, Yeon Wol (diperankan oleh Hong Ye Ji) adalah anak tunggal dan pewaris Keluarga Yeon. Setelah keluarganya dieksekusi karena makar yang dilakukan oleh ayahnya, Yeon Wol mengganti namanya menjadi Gye Ra dan bergabung dengan kelompok pembunuh.

Dalam usahanya membalas dendam atas kematian keluarganya, Gye Ra menyusup ke istana untuk membunuh raja. Rencananya tergagalkan, dan Gye Ra malah terjerat dalam perangkap yang mengubah takdirnya. Saat terbangun, Gye Ra yang kehilangan ingatan mendapati dirinya menjadi selir Putra Mahkota Sajo Hyun, harus berhadapan dengan dua kepribadian yang berbeda dari sang putra mahkota, yaitu Sajo Hyun dan Ak Hee.

Love Song for Illusion akan menghibur penonton mulai 2 Januari 2024, setiap Senin dan Selasa, hanya 
di saluran KBS2. Jangan lewatkan keseruannya!

Posting Komentar